2 SSK Pasukan Yonzipur 18/YKR Tambahan Mendarat di Lombok

1328
Kasrem 162/WB Letnan Kolonel Inf Endarwan Yansori menyambut kedatangan pasukan Yonzipur 18/YKR di BIL, Minggu (24/2/2019)

MATARAM, Warta NTB – Sebanyak 2 SSK Pasukan tambahan dari Yonzipur 18/YKR, Minggu (24/2) siang mendarat di Bandara Lombok International Airport. Kadatangan pasukan disambut Kasrem 162/WB Letnan Kolonel Inf Endarwan Yansori dengan pangalungan selendang khas tenun Lombok kepada masing-masing tertua yakni Lettu Czi Heru Triyanto dan Lettu Czi Isa Ansyari.

Setelah pengalungan selendang, Kasrem 162/WB menyampaikan ucapan selamat datang di tanah Gumi Sasak Lombok dan selanjutnya memberikan pengarahan dan penekanan kepada seluruh personel.

Dalam arahannya, Alumni Akmil 96 tersebut menyampaikan, agar pasukan tambahan melaksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya dan jangan pernah melakukan pelanggaran sekecil apapun.

“Yonzipur 18/YKR merupakan kebanggaan Kodam IX/Udayana, kalian tentu sudah mengetahui kondisi masyarakat Lombok NTB, karena sebelumnya pernah ikut memberikan bantuan kemanusiaan pada saat tanggap darurat penanganan bencana gempa sekitar Agustus lalu,” ungkap Letkol Yansori.

Yansori juga meminta, agar pasukan Yonzipur 18/YKR segera beradaptasi dengan lingkungan tempat bertugas, bangun komunikasi yang baik dengan masyarakat maupun instansi terkait untuk memperlancar proses rehab rekon rumah rusak berat yang menjadi tugas dan tanggung jawab selama berada di Lombok.

“Semoga dengan keberadaan kalian di Pulau Lombok dapat memberikan kontribusi positif bagi saudara-saudara kita yang terdampak gempa sehingga mereka bisa segera memiliki dan menempati rumah sesuai pilihan dan harapan kita bersama,” pungkasnya.

1 SSK pada penerbangan pertama dengan pesawat Hercules dipimpin Lettu Czi Heru Triyanto akan diarahkan ke Kota Mataram dan pada penerbangan kedua dipimpin Lettu Czi Isa Ansyari di tempatkan di Kecamatan Gunungsari Lombok Barat. (WR)