Kenalan Lewat Telepon, Pria Ini Bawa Kabur Motor Teman Kencannya

1567

MATARAM, Warta NTB – Seorang pria berisial SP alias PI (30) warga Desa Kuripan Selatan, Kecamatan Kuripan, Kabupaten Lombok Barat diamankan polisi sekitar pukul 00.30 Wita, Sabtu (18/1/2020) di pinggir jalan raya Lingkungan Karang Kediri, Kelurahan Cakra Selatan, Kecamatan Cakranegara, Kota Mataram.

Pria yang sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan ini ditangkap polisi setelah membawa kabur sepeda motor merk Vario No Pol DR 6192 AZ milik wanita berinisial NR (26) warga Desa Perempuan, Kecamatan Labuapi, Kabupaten Lombok Barat yang merupakan teman kencannya.

Kabid Humas Polda NTB Kombes Pol Artanto, S.IK M.Si mengatakan, sebelumnya tersangak dan NR berkenalan lewat telapon, setelah satu minggu menjalin komunikasi keduanya sepakat bertemu di Jalan Raya Jerneng,  Kabupaten Lombok Barat sekitar pukul 12.00 Wita pada Rabu 15 Januari 2020.

Setelah bertemu, pelaku mengajak korban berjalan-jalan dengan menggunakan sepeda motor milik korban, kemudian di tengah jalan korban diminta oleh pelaku untuk turun dan menunggu pelaku dengan alasan akan mengambil uang di tempat kerjanya.

“Namun setelah sekian lama korban menunggu, pelaku tidak pernah kembali dan membawa kabur sepeda motor milik korban kemudia peristiwa itu dilaporkan dan pelaku berhasil ditangkap hari Sabtu lalu,” katanya.

Kombes Artanto menambahkan, saat ditangkap petugas juga berhasil mengamankan barang bukti berupa satu unit sepedo motor berikut STNK milik korban dari tangan pelaku.

“Atas perbuatannya tersangka dikenakan dengan Pasal 372 KUHP dengan ancaman hukuman paling lama 4 Tahun penjara dan saat ini telah diamankan di Mapolda NTB,” jelasnya. (WR)