Distributor: Kalau Ada Telur Busuk dan Pecah dalam JPS Bima Ramah Kami Siap Ganti

1754
Syarifudin (Bos Bali)/Distributor

BIMA, Warta NTB – Sebagai distributor penyedia telur dalam paket  bantuan Sembako Jaring Pengaman Sosial (JPS) Bima Ramah, Syarifudin atau biasa dipanggil Bos Bali mengaku siap mengganti telur pecah atau rusak dengan yang baru.

Hal itu disampaikan, Bos Bali menyusul banyaknya kritikan terkait adanya temuan telur busuk dan pecah di beberapa desa dalam bantuan Sembako JPS Bima Ramah.

“Jika ditemukan ada telur busuk atau pecah dalam bantuan JPS Bima Ramah kami sebagai distributor siap bertanggung jawab dan akan menggantinya dengan yang baru,” kata Bos Bali, Selasa (5/5/2020).

Terkait masalah telur, Bos Bali mengakui sudah beberapa kali melakukan sortir sebelum disalurkan. “Sebelum disalurkan kami sudah melakukan sortir sebanyak dua kali untuk memastikan tidak ada yang bermasalah, tetapi itulah kendalanya karena kita tidak bisa melihat isi telur tersebut,”  ungkapnya.

Oleh karena itu, Bos Bali meminta kepada penerima manfaat agar melapor ke kantor desa masing-masing apabila ada telur yang bermasalah saat disalurkan.”Kami siap bertanggung jawab dan akan menggantinya dengan telur yang baru apabila mendapat laporan dari pemerintah desa ,” tegasnya.

Dengan adanya persoalan yang muncul dia menyampaikan permohonan maaf dan meminta agar persoalan tersebut tidak digelinding ke hal lain.

“Dalam pendistribusian telur kita tidak bisa memungkiri tingkat erornya pasti ada, bisa saja selama perjalanan ada yang pecah atau rusak dari perusahaan, jadi kami siap menggantinya dengan yang baru dan soal ini jangan digiring ke hal lain,” ujarnya. (WR-Man)