Gubernur TGB Serahkan Bantuan Warga NTB Untuk Warga Rohingya

1501
Foto: Jawa Pos.

Mataram, Wartantb.com – Gubernur NTB, Tuan Guru Bajang (TGB) mengajak seluruh masyarakat NTB untuk membantu warga Rohingya, Myanmar yang akhir-akhir ini mengalami tragedi kemanusiaan di negaranya.

Hal tersebut disampaikan saat menyambut ratusan masyarakat Nusa Tenggara Barat (NTB) dari berbagai elemen organisasi yang menggelar aksi solidaritas untuk warga masyarakat Rohingya, Myanmar, Senin (04/09/2017) di Mataram.

Bantuan yang dimaksud, tidak hanya berupa do’a. Namun, menyisihkan sebagian harta kekayaan yang dimiliki untuk disumbangkan kepada warga Rohingya tersebut.

“Yang terpenting adalah melakukan aksi nyata dengan mengumpulkan bantuan masyarakat NTB untuk disumbangkan kepada warga Rohingya.  Bagi adik-adik semua, membuat tanda pagar save Rohingya itu bagus, tetapi menyumbang itu lebih bagus,” ajak Gubernur lulusan Mesir tersebut.

Mengakhiri aksi solidaritas tersebut,  Gubernur menyerahkan bantuan dana berupa uang tunai sejumlah 80 juta rupiah kepada pengurus Asosiasi Cepat Tanggap (ACT) NTB. Dana tersebut merupakan hasil sumbangan masyarakat NTB dan Aparatur Sipil Negara (ASN) Lingkup Pemerintah Provinsi NTB. Kemudian peserta aksi membubarkan diri dengan tertib dengan pengawalan sejumlah anggota kepolisian. [WR/H]