Diskoperindag Kota Bima Gelar Bimtek Manajemen Sederhana Pelaku UMKM

1358

KOTA BIMA, Wartantb.com – Dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia pelaku UMKM, Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Kota Bima menggelar Bimbingan Teknik (Bimtek) Manajemen Sederhana bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Bimtek digelar di aula Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) Kota Bima, Selasa (24/10/2017 dan dibuka oleh Wakil Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE. Hadir sejumlah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Kota Bima.

Kepala Dinas Koperindag Kota Bima Nurjannah, S. Sos melaporkan bahwa kegiatan Bimtek bertujuan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia bagi pelaku UMKM di Kota Bima. selain itu, membentuk pelaku UMKM yang maju, kuat dan berdaya saing melalui perbaikan manajemen usaha.

Kegiatan Bimtek dilaksanakan selama tiga hari di Aula PLUT mulai tanggal 24 – 26 Oktober 2017. Peserta berjumlah 30 orang yang berasal dari UMKM pangan dan UMKM tenun. Adapun narasumber berasal dari tenaga ahli Dinas Koperindag Kota Bima dan tenaga konsultan UMKM dari Kementerian Koperasi yang ditugaskan di Kota Bima.

Sementara itu, dalam sambutannya wakil walikota menyampaikan apresiasi kepada Dinas Koperindag Kota Bima yang telah melaksanakan kegiatan Bimtek manajemen sederhana bagi pelaku UMKM. Menurutnya, salah satu faktor penunjang kegiatan usaha adalah manajemen mulai dari perencanaan, analisis resiko, keuangan, pemasaran hingga kepada kontrol produk. Jika salah satu aspek dari manajemen ini tidak berjalan baik, maka UMKM juga akan sulit berkembang.

Selain itu, Bimtek ini sebagai bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap pengembangan usaha pelaku UMKM. Oleh karena itu, pelaku usaha diharapkan memiliki kemauan yang keras untuk mengembangkan diri, namun apalah artinya semua itu jika tidak dibarengi dengan tekad dari pelaku usaha sendiri untuk mau maju dan berhasil.

“Seorang pengusaha tidak ada yang langsung menjadi besar, pasti dimulai dari usaha kecil. kita tanamkan dalam hati dan pikiran bisa maju dan sukses, maka kita akan bisa maju dan sukses, sebaliknya kalau kita tanamkan dalam hati menjadi orang biasa, maka itu juga yang akan terjadi,” Kata wawali.

Oleh karena itu, wawali berharap peserta bimtek memanfaatkan kegiatan tersebut dengan baik untuk menambah pengetahuan agar dapat diterapkan dalam pengembangan usaha.

Di akhir sambutannya, Wawali meminta Dinas Koperindag membina dengan baik peserta bimtek sekaligus menfasilitasi mereka agar mendapatkan kemudahan untuk pemasaran produk, sehingga ke depan menjadi pengusaha sukses. Dia juga berharap kegiatan bimtek dapat berjalan dengan lancar dan mampu menjadi upaya positif terhadap pembinaan usaha mikro kecil dan menengah di Kota Bima. (WR-02)