KOTA BIMA, Warta NTB – Operasi Cipta Kondisi (Cipkon) menjelang perayaan hari raya Natal dan tahun baru yang digelar Polres Bima Kota dan gabungan Pol. PP Kota Bima, Jumat (22/12/2017) malam berhasil mengamankan sejumlah pasangan yang diduga mesum di sejumlah hotel melati di Kota Bima.
“Operasi Cipkon dipimpin Langsung Wakapolres Bima Kota Kompol Yusuf Tauziri S.Ik. Dari Operasi tersebut sembilan pasangan di luar nikah dan satu pasangan sesama jenis yang diduga LGBT diamankan petugas,” ungkap Kasubbag Humas Polres Bima Kota IPDA Suratno.
Ia menyebutkan, sejumlah pasangan diamankan dari hotel dan penginapan yang berbeda di Kota Bima. Diantaranya, enam pasangan berlawanan jenis dan satu Pasangan Lesbian, Gay, Bisexual, Transgender (LGBT) diamankan di Hotel Pavorit , Sedangkan dua pasangan lain diamanakan di Hotel Dewi Sari dan satu pasangan diamankan di Losmen Komodo.
“Pasangan yang diamankan kini telah digelandang ke Satuan Reskrim Polres Bima Kota untuk dilakukan pemeriksaan yang selanjutnya akan diserahkan ke Dinas Sosial Kota Bima ”ujarnya.
Ipda Suratno menambahkan, Operasi Cipkon yang digelar menjelang Natal dan tahun baru dilaksanakan dengan tujuan menyasar sejumlah penyakit masyarakat seperti miras, judi, prostitusi dan senjata tajam. (WR-02)