Penjabat Walikota Bima Terima Kunjungan Kepala Balai Besar POM Mataram

1169

Kota Bima, Warta NTB – Penjabat Walikota Bima Drs. H. Wirajaya Kusuma MH, menerima kedatangan Kepala Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan POM Mataram, Nengah Swarningsih bersama jajarannya di Ruang Kerja Walikota Bima. Penjabat Walikota ditemani Kepala Dinas Kesehatan Kota Bima Drs. Azhari dan Plt. Kabag Humas dan Protokol Setda Kota Bima H. Abdul Malik.

Kedatangan Kepala Balai Besar POM Mataram, Rabu (9/5/2019) dalam agenda silaturahim sekaligus memberikan informasi mengenai telah terbentuknya Unit Pelayanan Terpadu (UPT) BBPOM di Bima yang telah beroperasi dengan lokasi kantor di Desa Panda Kecamatan Palibelo Kabupaten Bima. Saat ini UPT tersebut merupakan satu-satunya di Pulau Sumbawa dan lokasi yang dipilih yakni di Bima.

Penjabat Walikota menyambut baik hadirnya UPT BBPOM di Bima. Dengan terbentuknya UPT ini diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan peningkatan pelayanan kepada masyarakat.

Ia pun mengingatkan tugas BBPOM sebagai leading sector agar mengantisipasi penyalahgunaan obat seperti tramadol dan sejenisnya, karena tingkat penyalahgunaan obat seperti tramadol dan sejenisnya cukup tinggi.

“Kehadiran UPT BBPOM tentunya akan semakin mempermudah akses koordinasi dan kerjasama dengan berbagai pihak terkait dalam mengantisipasi persoalan penyalahgunaan obat terutama bagi generasi muda kita,” ujar Penjabat Walikota.

Penjabat Walikota berharap, kedepan BBPOM membuat Tim terpadu bekerjasama dengan berbagai pihak seperti instansi pemerintah, kepolisian dan pihak lain untuk melakukan sosialisasi secara kontinyu di berbagai sekolah maupun di lingkungan masyarakat. Diminta pula melibatkan kelompok pemuda untuk berpartisipasi dalam sosialisasi tersebut. (WR)