Buka Rakorbin SDM, Kapolda NTB: SDM Adalah Investasi Terbesar di Institusi Polri

1182
Kapolda NTB Irjen Pol Mohammad Iqbal, S.IK MH

MATARAM, Warta NTB – Kapolda NTB  Irjen Pol Mohammad Iqbal, S.IK MH menghadiri sekaligus membuka Rakorbin SDM Polda NTB Tahun Anggaran 2020 dengan tema “Mewujudkan SDM Polda NTB Yang Unggul Dalam Rangka Kesiapan KEK Mandalika Tahun 2021” yang bertempat di Hotel Aston Inn, Mataram. Selasa (15/12/2020)

Acara ini dihadiri oleh Karo SDM Polda NTB, PJU Polda NTB, serta diikuti oleh Kasubbagrenmin masing-masing Satker jajaran Polda NTB beserta staf dan Kabagsumda dari Polres jajaran beserta staf.

Dalam sambutannya, Kapolda NTB mengatakan, SDM adalah salah satu hal yang paling penting dari semua aspek pendukung organisasi. SDM adalah sebuah investasi yang paling mendasar bagi seluruh institusi di seluruh entitas dinamika masyarakat terutama Polri.

Pada kesempatan itu, Kapolda menyampaikan tiga hal penting dalam meningkatkan SDM unggul, yang pertama, yaitu daya pikir. “Daya pikir sangat penting dalam diri seseorang dan dapat dikelola dengan pengetahuan yang kita dapat dari perjalanan karir,” jelasnya.

Poin kedua yang disampaikan Kapolda, yaitu daya pengetahuan, dijelaskannya, daya pengetahuan meliputi  wawasan kebangsaan, ekonomi bangsa, dan politik nasional.

“Daya pengetahuan itu sangatlah penting karena pengetahuan tersebut dapat  membangun diri demi meningkatkan entitas institusi Polri,” ungkapnya.

Selanjutnya poin ketiga yang disampaikan adalah pengalaman, Kapolda menyampaikan bahwa pengalaman juga sangat penting, karena pengalaman adalah guru terbaik bagi diri seseorang dengan cara melewati pengalaman tersebut dengan detail dan benar.

Kapolda menyampaikan, ketiga poin itu menjadi penting bagi Biro SDM ntuk mempersiapkan dengan profesional personel Polri di Polda NTB agar dapat menjadi personel yang unggul, terampil, mahir, profesional sehingga institusi Polri kedepan dapat dipercaya oleh masyarakat.

Selamat melaksanakan Rakorbin untuk mendiskusikan bagimana membangun personel Polri yang unggul. Teruslah berkarya, karena SDM adalah investasi terbesar bagi institusi Polri kedepan.

“Ikuti kegiatan ini dengan sebaik-baiknya dengan merekomendasikan hal yang profesional dan strategis untuk pembangunan Polri yang profesional, modern, dan terpercaya,” pesan Kapolda mengakhiri sambutan kepada seluruh peserta. (WR-02)