KOTA BIMA, Warta NTB – Nasib mujur masih melindungi sekawanan remaja yang mencuri kambing. Empat remaja usia sekolah ini, nyaris dihakimi warga saat membawa kambing curian. Beruntung polisi berhasil mengevakuasinya.
Kapolres Bima Kota melalui Kasi Humas Iptu Jufri mengatakan,
empat remaja yang nyaris dihakimi masa tersebut masing-masing berinisial WW, TF, JN dan AD warga Desa Sangia, Kecamatan Sape Kabupaten Bima.
“Usai dievakuasi dari kepungan massa dan ke empatnya langsung digiring menuju Mako Polsek Sape,” terangnya, Rabu (9/6/2021) pagi.
Iptu Jufrin menjelaskan, sekawanan remaja ini, mencuri kambing di sekitar wilayah Desa Poja atau desa di wilayah bagian utara Kecamatan Sape sekitar pukul 14.00 Wita, Selasa (8/6/2021).
Mereka mencuri 2 ekor kambing yang masing-masing diangkut berboncengan dengan sepeda motor itu. Saat melintas di Desa Lamare menuju perkotaan Sape, mereka dicurigai warga Lamare.
Dua remaja yang pertama berboncengan dengan membawa seekor kambing saat dihadang warga, berhasil lolos dengan melepas kambing. Sementara pasangan remaja yang menyusul dengan membawa kambing pula, dihadang dan tidak berkutik.
“Beruntung petugas kami dari Polsek Sape yang sigap mengetahui informasi itu sudah berada TKP penghadangan warga. Keduanya bisa diamankan dan terhindar dari amukan massa, “ jelas Kasi Humas.
“Baik pelaku dan barang bukti telah diamaknakan di Mako Polsek Sape untuk ditindaklanjuti sebagaimana hukum yang berlaku,” pungkasnya. (WR-Al)