Kantor Bupati Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu Dompu Diresmikan

2131
Peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti ‘Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu’ dan pemotongan pita yang dilakukan Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin, Kamis (4/1/2018).

DOMPU, Warta NTB – Setelah rampung dikerjakan akhirnya Kantor Bupati Dompu diresmikan, Kamis (4/1/2018). Kantor yang diberi nama ‘Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu’ ini diresmikan langsung oleh Bupati Dompu Drs. H. Bambang M. Yasin didampingi Wakil Bupati.

Peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti ‘Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu’ dan pemotongan pita yang dilakukan Bupati Dompu tepat di pintu masuk utama yang disaksikan Wakil Bupati, Pimpinan dan Anggota DPRD, Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Sekda, Kepala Dinas Instansi, Ketua TP-PKK dan Ketua Organisaasi Wanita Kabupaten Dompu.

Usai meresmikan kantor baru, Bupati Dompu mengatakan, dengan  diresmikanya Paruga Parenta sebagai kantor pusat pemerintahan menjadi  sebuah kebanggan bagi  pemerintah dan masyarakat Kabupaten Dompu.

“Paruga Parenta adalah pusat pemerintahan dimana pemerintah daerah akan merumuskan, menganalisa dan memutuskan kebijakan untuk mengatur dan melayani rakyat. Itulah makna yang terkandung dalam nama paruga parenta,” kata HBY sapaan akrab Bupati Dompu.



HBY mengakui bahwa dalam pemberian nama sempat terjadi polemik di masyarakat. “Meski menimbulkan polimek tentang nama Paruga Parenta Dana Nggahi Rawi Pahu. Alhamdulillah, setelah belajar tentang kamus bahasa Dompu-Bima mereka menyampaikan apresiasi yang luar biasa untuk nama paruga parenta ini,” kata Bupati.

Tidak hanya itu lanjutnya, ada juga warga yang mempersoalkan pemasangan tiga pilar penyanggah kantor bupati, kenapa bukan lima pilar yang dipasang, tetapi hanya tiga pilar? Bupati menjelaskan, bahwa tiga pilar itu memiliki makna yang sangat besar dalam ajaran agama islam.

“Tiga pilar itu memiliki makna Atiullah, Atiulrasul, Waulillamriminkum yang artinya Taat Kepada Allah SWT, Taat Kepada Rasul dan Taatlah kepada pemerintah yang syah. Maka, siapa yang berdiri dengan tiga pilar ini, Insya Allah dia akan selamat dunia dan akhirat,” ucap Bupati.

Dengan diresmikanya gedung megah dan mewah yang menjadi pusat pemerintahan ini, HBY mengharapkan do’a dan dukungan masyarakat agar penggunaan gedung baru dapat meningkatkan kinerja pemerintah dalam melayani mayarakat.

“Oleh karena itu, saya mohon doa restunya, semoga kami yang akan menggunakan gedung mewah ini benar-benar bekerja dengan mengedepankan amanah masyarakat, amanat rakyat Dompu untuk memperbaiki tingkat kesejahteraan rakyat,” ujar Bupati.



Diakuinya, meski tampa gedung mewah pun Pemerintah Kabupaten Dompu telah membuktikan diri sebagai kabupaten dengan porsentase rakyat miskin terendah di NTB dan kabupaten yang memiliki pendapatan perkapita masyarakat tertinggi di NTB serta kabupaten yang memiliki daya beli nomor dua di NTB setelah Kota Mataram.

“Hanya dengan jagung saja kita menjadi orang paling kaya di NTB,” ucapnya.

Bupati menambahakan, Keberhasilan dan kemajuan pembangunan yang diraih selama ini adalah hasil kerjasama semua elemen masyarakat. Oleh karena itu bupati mengajak seluruh elemen masyarakat  agar terus menjalin kebersamaan untuk membangun daerah.

“Dengan sangat rendah hati saya memohon doa semoga kita semua dijaukan dari segela cobaan yang tidak bisa kita selesaikan. Mari kita terus perkuat niat, iman agar Kabupaten Dompu menjadi daerah terbaik bukan hanya di NTB tetapi di seluruh Indonesia,” ajaknya penuh semangat. (WR-02)