BIMA, Warta NTB – Sesuai dengan komitmennya Kapolres Bima AKBP Bagus S. Wibowo, S.IK melalui jajarannya kembali melakukan aksi sosial dengan menyerahkan bantuan kepada warga kurang mampu di wilayah hukum Polres Bima.
Bantuan kali ini diserahkan kepada Pak Muhamad Ismail (60) warga kurang mampu yang tinggal di RT06/RW.02, Desa Belo, Kecamatan Palibelo, Kabupaten Bima. Bantuan sembako berupa 30 kg beras, 3 dus Mie Goreng dan 3 krat telur ayam diserahkan langsung oleh Kasubsektor Palibelo Ipda Sumadin didampingi oleh Bhabinkamtibmas Desa Belo, Senin (23/9/2019).
Kasubbag Humas Polres Bima Iptu Hanafi mengatakan, batuan dari Kapolres Bima yang diserahkan oleh Kasubsektor dan Bhabinkam itu dilakukan setelah ada laporan bahwa penerima memang orang tidak mampu.
“Berdasarkan hasil ruvei dari Kasubsektor Palibelo dan jajarannya, Pak Muhamad Ismail hidup di bawah taraf kemiskinan bahkan ia tinggal di rumah tidak layak huni bersama 4 orang anak dan 2 orang menantu,” kata Kasubbag.
Iptu Hanafi menambahkan, dalam kehidupan sehari-hari ia selalu kekurangan dan sangat membutuhkan bantuan dan kepedulian kita semua. “Saat menerima bantuan ia bersama keluarganya meresa terharu dan menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bapak Kapolres Bima yang begitu peduli dengan masyarakat kurang mampu,” ujarnya.
Kapolres Bima melalui Kasubbag Humas mengatakan, kegiatan aksi peduli kemanusian untuk membantu sesama akan terus dilakukan. Selain sebagai amalan juga sebagai wujud pengabdian Polri untuk membantu sesama.
“Mungkin bantuan yang kami berikan tidak seberapa, tetapi kami harapkan dapat membantu penerima dan bermanfaat bagi keluarganya. Semoga kegiatan yang kami lakukan bernilai ibadan dan Insya Allah kegian yang sama akan terus kami lakukan,” ucapnya.
Selain itu, pada hari Sabtu tanggal 21 September lalu Kapolres Bima juga telah menyalurkan batuan kepada warga kurang mampu di tiga kecamatan, yakni di Kecamatan Monta, Parado dan Tambora dan hari ini Polres Bima kembali berbagi di Kecamatan Palibelo. (WR-Man)