Terobosan Baru, Pemkab Bima Luncurkan Program Hallo Perpustakaan

2037

Bima, Wartantb.com – Pemerintah Kabupaten Bima (Pemkab) Bima di awal tahun 2017 membuat terobosan baru dengan meluncurkan program Hallo Perpustakaan.

Program yang digagas oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bima ini dilaksanakan dalam rangka menggelorakan sebuah Gerakan Bima Membaca.

Acara peluncuran yang dilakukan oleh Bupati Hj. Indah Dhamayanti Putri dan Wakil Bupati Bima Drs H. Dahlan H.M Noer di halaman kator Bupati, Senin (6/2/2017) dirangkai dengan acara apel gabungan lingkup Pemerintah kabupaten Bima.

Dalam sambutannya Bupati Bima Hj. Indah Dhamayanti Putri atau yang akrab disapa Umi Dinda ini menyambut baik dan mengapresiasi program yang digagas oleh Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bima.

“Saya menyambut baik dan memberikan apresiasi positif kepada jajaran Dinas  Perpustakaan Dan Kearsipan Kabupaten Bima yang telah mampu menciptakan program kreatif dan inovatif bagi upaya peningkatan minat baca dan pelayanan kepada masyarakat secara gratis,” papar Bupati.

Lebih lanjut dikatakan,  terobosan seperti ini memang sangat diharapkan dalam upaya  untuk terus memacu langkah dan program pembangunan di masa depan. Dengan peningkatan status dari kantor menjadi Dinas sesuai Peraturan Bupati tentang Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang baru diharapkan Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan terus mengembangkan program-program yang inovatif.

Dalam pengamatannya, program Hallo Perpustakaan adalah terobosan yang pertama di Indonoesia dan mudah-mudahan bisa masuk dalam Top Inovasi Nasional.

Program Hallo Perpustakaan adalah bentuk layanan Jasa Perpustakaan dimana masyarakat bisa menelpon pihak perpustakaan untuk mencari buku dan referensi yang kemudian diantar langsung oleh petugas perpustakaan ke alamat penelepon.

Program Hallo Perpustakaan menyediakan layanan antara lain antar jemput buku, layanan informasi bahan perpustakaan, layanan Mobile Library,  dan pengaduan masyarakat tentang kinerja dan pelayanan perpustakaan.

Program ini sangat penting untuk terus meningkatkan minat baca masyarakat karena hasil survey BPS tahun 2012 menunjukkan bahwa baru 17,66 porsen masyarakat menyukai membaca Surat Kabar, Buku, atau majalah, sedangkan 91, 55 porsen menyukai menonton Televisi.

“Mudah-mudahan program ini dapat berjalan secara berkelanjutan di masa yang akan datang,” harap Umi Dinda.

Nomor Hotline Telpon Hallo Perpustakaan yang diluncurkan Pemkab Bima antara lain Telepon (0374) 43558 dan Handphone (Hp) 082260715050.

Peluncurah program Hallo Perpustakaan ditandai dengan pengguntingan pita pada mobil perpustakaan keliling  oleh Wakil Bupati Bima dan pemberian kartu perpustakaan gratis kepada pelajar, mahasiswa, pegawai dan masysrakat umum oleh Bupati dan Wakil Bupati Bima (Son/Hum)