LOMBOK TENGAH, Warta NTB – Sebuah truk tangki yang berisi 3.133 kilogram minyak goreng terguling ke kali. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, tetapi Minyak goreng di tengki truk tumpah.
Kapolres Lombok Tengah, AKBP Hery Indra Cahyono SH, SIK, MH melalui Kapolsek Bantukliang IPTU Geger Maspanji Surenggana, Selasa (22/03/2022) menyampaikan, kecelakaan tunggal lalu lintas itu terjadi di jalan Dusun Mantang II Desa Mantang, Kecamatan Batukliang, Kabupaten Lombok Tengah.
“Tidak ada korban jiwa, baik sopir dan kenek hanya saja truk mengalami kerusakan,” kata Kapolsek saat dihubungi, Selasa sore.
Berdasarkan kronologi dari sopir atas nama Sirojudin (29) warga Kabupaten Lombok Barat, kecelakaan tersebut terjadi saat dia hendak menuju jalan besar usai menurunkan 450 Kg di Pasar Renteng, 170 Kg di pasar tradisional Mantang dan 747 Kg minyak goreng di Dusun Seganteng.
Setelah itu, Sopir membawa sekitar 3.133 Kg sisa yang masih ada di Tangki mobil menuju jalan besar, Begitu melintas di lokasi dengan cara mundur, sopir yang membawa truk bernomor kendaraan DR 8063 AZ itu tidak menyadari di pinggir kali ada tanah gembur yang mengakibatkan mobil tangki terguling dan minyak goreng tumpah.
“Di TKP sejumlah barang bukti sudah kami amankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut,” tutup Kapolsek.(RED)