Tutup Akhir Pekan, Bupati Lobar Hadiri Malean Sampi

1514
Dalam sambutannya, bupati mengucapakan terima kasih dan apresiasi, ide, inisiatif dari para penggemar dan pelaku Malean Sampi yang telah menyelenggarakan acara ini.

Giri Menang, Wartantb.com — Hari Libur tidak menyurutkan semangat Bupati H. Fauzan Khalid untuk turun menyapa masyarakat. Usai bertemu masyarakat Dusun Pelolat Desa Bengkaung, Kecamatan Batulayar, bupati melanjutkan perjalanan menuju Dusun Merece, Kecamatan Narmada guna menghadiri Malean Sampi yang diselenggarakan oleh Kelompok Pade Girang, Minggu (27/8/2017). Ada 45 pasang sapi yang dilepas bupati dalam even tradisional itu.

Dalam sambutannya, bupati mengucapakan terima kasih dan apresiasi, ide, inisiatif dari para penggemar dan pelaku Malean Sampi yang telah menyelenggarakan acara ini.

“Kita semua berharap mudah-mudahan acara semacam ini yang merupakan warisan adat budaya masyarakat kita, bisa kita pelihara, jaga, dan bisa kita lestarikan sampai dengan hari-hari berikutnya,” harapnya.

Melihat belum adanya lahan tetap untuk penyelnggaraan even semacam ini, dalam kesempatan itu bupati meminta kepada Camat Narmada untuk mencari tanah pemda untuk dijadikan lahan tetap penyelenggaraan Malean Sampi dan semacamnya.

“Yang pasti kita memiliki komitmen untuk melestarikan acara ini dan Insya Allah ke depan acara Malean Sampi akan saya tetapkan sebagai salah satu acara resmi menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Lombok Barat (Lobar) yang kita cintai dan banggakan ini,” ujarnya.

Ada beberapa kegiatan adat yang ditetapkan sebagai kegiatan resmi memeriahkan HUT Lobar, seperti Gasap Simbur (Tangkap Lele) di wilayah Gerung, dan kegiatan lainnya. (andy/hum)