Wakil Walikota Buka Bimtek Penyelenggaraan Jenazah dan Dewan Hakim

1336
Antusias Peserta bimbingan teknis (bimtek) penyelenggaraan jenazah dan dewan hakim tingkat Kota dan Kecamatan se-Kota Bima

Kota Bima, Wartantb.com – Wakil Walikota Bima H. A. Rahman .H. Abidin, SE, membuka pelaksanaan bimbingan teknis (bimtek) penyelenggaraan jenazah dan dewan hakim tingkat Kota dan Kecamatan se-Kota Bima pada hari Kamis, 24 November 2016.

Bimtek tersebut merupakan program kegiatan Bagian Kesra Setda Kota Bima yang dilaksanakan di aula SMAN 1 Kota Bima. Ketua MUI Kota Bima dan anggota LPTQ Kota Bima bertindak selaku narasumber. Para peserta bimtek terdiri atas 70 orang anggota dewan hakim Kota dan Kecamatan se-Kota Bima serta 70 imam masjid dan anggota majelis taklim se-Kota Bima.

Dalam sambutannya, Wakil Walikota menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh anggota dewan hakim MTQ Tingkat Kota dan Kecamatan, karena telah berhasil memilih para qori dan qori’ah terbaik yang mewakili Kota Bima dan berhasil meraih juara umum pada Seleksi Tilawatil Qur’an Tingkat Provinsi NTB Tahun 2016 di Kabupaten Lombok Utara tanggal 12-18 November 2016.

“Semoga melalui bimtek ini, kompetensi dewan hakim semakin meningkat sehingga bisa melakukan penilaian terbaik untuk memilih qori dan qoriah yang akan mengharumkan nama daerah”, katanya.

Wakil Walikota juga mengapresiasi penyelenggaraan bimbingan teknis bagi para penyelenggara jenazah. Kegiatan ini sangat penting mengingat kegiatan ini langsung menyentuh kebutuhan umat. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat tercipta regenerasi mengingat penyelenggara jenazah banyak yang sudah lanjut usia.

“Selain itu, kita juga berharap adanya penyamaan presepsi tentang penyelenggaraan jenazah kepada masyarakat sehingga bisa meminimalisir perbedaan pendapat tentang penyelenggaraan jenazah”, kata Wakil Walikota.***(01)