Walikota Terima Kedatangan Jamaah Haji Kota Bima

1067

Kota Bima, Wartantb.com – Kehadiran Jemaah Haji Kota Bima Kloter 9 pada Rabu (4/10/2017) dan Kamis (5/10/2017) diterima Walikota Bima H.M Qurais H Abidin dan Wakil Walikota H. A Rahman H Abidin, SE. Penerimaan yang awalnya akan dilaksanakan di Halaman Kantor Walikota Bima, namun karena kondisi akhirnya dilaksanakan di Aula Kantor Walikota Bima.

Tampak hadir dalam acara Dandim 1608/Bima, Ketua MUI Kota Bima, Plt Sekretaris Daerah Kota Bima, Kepala Kementrian Agama Kota Bima, serta para Kepala OPD Lingkup Pemerintah Kota Bima dari berbagai tingkatan.

Dalam sambutannya Walikota Bima menyampaikan ucapan selamat datang kepada para jamaah haji Kota Bima. Lebih lanjut Walikota Bima menjelaskan bahwa dengan banyak pengalaman baru yang dirasakan selama menjalankan ibadah haji, baik pengalaman dalam beribadah, pengalaman saat berinteraksi dengan lingkungan sosial yang baru akan membawa kesan dan menjadi bahan cerita bagi sanak keluarga, sahabat, tetangga dan teman.

“Kami merasa gembira dan bangga karena bapak/ibu yang menunaikan ibadah haji telah tiba di tanah air dengan selamat dan dalam keadaan sehat wal’afiat. Harapan kami, semoga bapak/ibu semua menjadi haji yang mabrur. Karena tidak ada balasan bagi haji mabrur kecuali syurga. Dan terlebih penting lagi, semoga nilai-nilai rangkaian rukun haji selama di tanah suci dapat menghiasi seluruh aktivitas bapak/ibu sehari hari dalam rangka meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT,” ungkap Walikota.

Diceritakan pula mengenai kejadian tanggal 11 september lalu, ketika para jamaah melaksanakan ibadah haji telah terjadi kejadian yang sangat memprihatinkan, yaitu penembakan dua anggota Polres Bima Kota oleh Orang Tak Dikenal (OTK).

Sampai saat ini kepolisian masih melakukan pendalaman kasus. Dimintanya agar seluruh masyarakat membantu memberikan informasi yang bisa menolong pihak kepolisian untuk mempercepat pengungkapan kasus.

“Masyarakat diharapkan mendukung, dan jangan ada perasaan takut atau panik serta perkuat kontrol sosial,” harap Walikota. (WR-02)